Trik Mengatasi Eror Login Info GTK

Trik Mengatasi Eror Login Info GTK

INFO PENDIDIKAN – Trik Mengatasi Eror Login Info GTK

Sobat Pendidikan, Info GTK untuk periode Januari-Juni 2022 kini bisa diakses oleh PTK dengan menggunakan username yang sudah terperivikasi. Hanya saja, mungkin masih ada PTK yang tidak bisa mengakses info GTK karena ditemukan notifikasi eror login PTK tidak ditemukan di halaman https://info.gtk.kemdikbud.go.id. Lalu bagaimanakah solusinya? Berikut ini adalah trik mengatasi eror login info GTK:

Adapun cara yang bisa dilakukan oleh PTK ataupun operator sekolah untuk mengatasi eror login PTK tidak ditemukan di halaman https://info.gtk.kemdikbud.go.id. adalah

  1. Silahkan bapak ibu login info GTK dengan menggunakan menu login dengan menggunakan SSO terlebih dahulu. Adapun caranya bapak ibu bisa lihat panduan berikut ini
  2. Jika bapak ibu berhasil masuk dengan menggunakan akun PTK yang bapak ibu miliki melalui menu login menggunakan SSO, maka bapak ibu hanya perlu menunggu proses penarikan data dapodik di info GTK saja. Bapak ibu tidak perlu khawatir tidak bisa login. Silahkan ditunggu dalam beberapa hari kedepan. Selanjutnya, bagi bapak ibu yang tidak bisa login info GTK dengan menggunakan menu login menggunakan SSO, bapak ibu perlu melakukan cara berikut ini:
  • Kunjungi laman SP datadik yang beralamatkan disini https://sp.datadik.kemdikbud.go.id/
  • Silahkan login dengan menggunakan akun SSO operator sekolah
  • Silahkan pilih menu akun >> tampilkan >> pilih PTK >> edit (menu edit berupa icon pena)
  • Rubah password PTK tersebut dengan menggunakan password baru, lalu jangan lupa klik update
  • selesai

Sebagai informasi tambahan bahwa Info GTK merupakan aplikasi yang digunakan oleh PTK untuk mengecek kevalidan entrian data dapodik. Bagi guru sertifikasi, info GTK bisa jadi acuan apakah SKTP atau Surat Keputusan Penerima Tunjangan Profesi telah diterbitkan atau belum oleh Dirjen GTK. Jika info GTK tidak valid, maka yang perlu bapak ibu lakukan adalah segera memperbaiki data pada aplikasi dapodik lalu lakukan sincronisasi.

Demikian informasi “Trik Mengatasi Eror Login Info GTK”

Baca Juga : Info Karir Guru — DISINI

Terima kasih sudah berkunjung. Apabila artikel “Trik Mengatasi Eror Login Info GTK” ini bermanfaat, silahkan Klik LIKE dan SHARE kepada teman-teman yang lain.

Author: Putu Atmaka

Abdi Praja Dharma Satya Nagara Bhakti yang mengabdikan diri di dunia pendidikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *